Sistem Pendukung Keputusan (DDS)



Sistem Pendukung Keputusan – Sistem  Pendukung Keputusan (SPK) atau Decision Support System (DSS) merupakan sebuah sistem yang mampu memberi kemampuan dalam pemecahan masalah, atau kemampuan pengkomunikasian dalam masalah dengan kondisi semi terstruktur dan tidak terstruktur. Sistem ini juga digunakan untuk membantu dalam pengambilan keputusan di dalam situasi semi terstruktur dan tidak terstruktur, yang dimana tak seorang pun tahu dengan pasti bagaimana seharusnya sebuah keputusan dibuat. (Turban 2001)

Tujuan dari SPK

Tujuan dari SPK adalah untuk menyediakan informasi, membimbing, memberikan prediksi serta mengarahkan kepada pengguna informasi. Supaya bisa melakukan pengambilan keputusan dengan cara yang lebih baik.
SPK adalah implementasi teori pengambilan keputusan yang sudah diperkenalkan oleh beberapa ilmu seperti  operation research dan menegement science. Bedanya hanya jika dahulu pencarian atau penyelesaian masalah dilakukan dengan perhitungan iterasi dengan cara manual, biasanya untuk mencari nilai yang minimum, maksimum atau optimum. Sedangkan sekarang komputer menawarkan kemampuannya untuk menyelesaikan persoalan yang sama dalam waktu yang relatif singkat.
Sprague dan Watson mendefinisikan Sistem Pendukung Keputusan (SPK) sebagai sistem yang memiliki lima karakteristik utama yaitu (Sprague et.al, 1993). Berikut penjelasannya :
  1. Sistem yang telah berbasis komputer.
  2. Digunakan untuk membantu para pengambil keputusan.
  3. Untuk memecahkan masalah yang rumit yang mustahil bila dilakukan dengan kalkulasi manual.
  4. Melalui cara simulasi yang interaktif.
  5. Yang dimana data dan model analisis sebagai komponen yang utama.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sistem Pendukung Executive (ESS)

Bahasa Pemrograman

UTILITY SOFTWARE